Battle Royale Game

10 Game Battle Royale Terbaik di Tahun 2021

Battle Royale Game merupakan salah satu jenis permainan yang digadang-gadangkan sebagai permainan favorit para gamers diluaran sana. Hal tersebut disebabkan karena genre permainan ini memiliki sensasi gameplay yang berbeda dibandingkan dengan genre game lainnya.

Game ini biasanya mencampur berbagai jenis permainan, seperti tembak-tembakan, survival, sampai eksplorasi. Apalagi dengan kualitas grafik yang diberikan, semakin membuat game Battle Royale menjadi game yang patut untuk diacungi jempol.

Dan di dalam game ini, para pemain nantinya akan dihadapkan dengan puluhan lawan sekaligus dalam satu tempat/ area yang sama. Dan di sini Kamu beserta rekan tim dituntut untuk bisa survive agar dapat memenangkan permainan tersebut.

Terdengar seru bukan? Nah, pada kesempatan kali ini, UniPlay.id mau memberi tau Kamu daftar 10 game Battle Royale terbaik di tahun 2021 yang harus Kamu coba. Mau tau apa aja? Yuk! Simak baik-baik ulasan yang satu ini ya.

Daftar Isi

10 Rekomendasi Game Battle Royale Terbaik di Tahun 2021

1. Sausage Man

Sausage Man
Sausage Man

Di urutan pertama ada game yang belakangan ini cukup viral semenjak perilisannya, yaitu Sausage Man. Game ini merupakan salah satu game Battle Royale yang memiliki tampilan karakter unik dan juga menggemaskan. Sausage Man ini juga cocok dimainkan bagi semua kalangan, mulai dari anak-anak hingga dewasa.

Karena dari penggambarannya, Sausage Man ini menghadirkan sebuah karakter manusia sosis yang lucu-lucu dan juga menggemaskan. Jadi game ini cocok untuk dimainkan di lintas umur. Kalau dari alurnya, game ini tidak jauh beda dengan game Battle Royale lainnya.

Saat game dimulai, pertama-tama Kamu akan berubah wujud menjadi Sausage Man sebelum Kamu terjun kedalam medan pertempuran. Dan Nantinya akan ada 100 pemain yang harus Kamu lewati terlebih dahulu di pulau sosis agar bisa melanjutkan pertempuran di medan pertempuran.

Didalam gameplay nanti, Kamu juga akan menemukan berbagai macam jenis senjata lengkap dengan Attachment seperti Scope, Muzzle, dan sebagainya. Oh iya, game ini juga bisa Kamu mainkan secara Solo ataupun Party bersama teman-teman main Kamu loh.

Game ini juga dapat Kamu mainkan baik di Android ataupun iOS, jadi Kamu tidak perlu repot-repot untuk mencari installer dari game ini, karena Kamu cukup install via App Store atau Google Play Store Kamu.

Gimana, seru banget kan kedengarannya?

2. PUBG Mobile

PUBG Mobile
PUBG Mobile

Rekomendasi game Battle Royale terbaik selanjutnya jatuh pada PUBG Mobile. Yaps, PlayerUnknown’s Battlegrounds atau biasa disingkat PUBG ini adalah salah satu game survive terpopuler di PC dan kini telah merambah ke Mobile agar user dapat mencoba sensasi permainan yang berbeda.

Dengan tampilan visual yang memukau, detail, dan efek gameplay yang bisa dibilang realistis. Membuat PUBG menjadi salah satu game Battle Royale ter favorit bagi para gamers di luaran sana. PUBG Mobile ini sendiri kini telah mencapai season 19, yang berarti game ini akan terus berkembang agar bisa memuaskan para pemain dan pecinta game ini.

Sebagai contoh, di dalam game ini ada berbagai macam mode permainan yang dapat Kamu coba, salah satunya Team Deathmatch. Di sini Kamu akan masuk kedalam sebuah tim yang berangotakan 4 orang pemain yang siap untuk melawan tim enemy dalam satu area map kecil. So, Kamu dituntut agar bisa menyiapkan sebuah strategi ampuh yang dapat mengalahkan tim lawan.

Kalau dari penjelasannya si, game ini terdengar sangat seru bukan?

3. Call of Duty Mobile

CODM
CODM

Urutan ketiga dalam daftar game Battle Royale terbaik jatuh pada Call of Duty Mobile. Yaps, buat Kamu user game FPS pasti sudah tidak asing lagi dengan game yang satu ini bukan? Call of Duty Mobile atau yang biasa Kita panggil CODM ini menjadi salah satu game dengan alur gameplay dan tampilan grafis yang layak diberikan jempol.

Tidak kalah dengan PUBG Mobile, di CODM ini nantinya Kamu akan bertemu dengan 100 pemain yang siap untuk diadu untuk memperebutkan gelar survive hingga game berakhir.

Selain Battle Royale, CODM ini juga menyediakan jenis permainan lainnya. Seperti Deathmatch, Frontline, Bomb Mission, Search and Destroy, hingga Free for All. Dan ada banyak map favorit dari game ini  seperti Nuketown, Crash, Scrapyard, dan map lainnya.

Pastinya game ini cocok banget untuk Kamu coba.

4. Garena Free Fire

Free Fire
Free Fire

Yaps, diurutan selanjutnya ada Garena Free Fire sebagai salah satu game Battle Royale terbaik di tahun 2021. Game ini sangat mudah untuk Kamu install melalui Google Play Store ataupun App Store Kamu. Kamu tidak perlu khawatir kalau untuk perihal tampilan grafiknya.Walau game ini sempat digadang-gadang sebagai game yang mempunyai kualitas grafik kurang bagus.

Tapi saat ini tampilan grafik dari Free Fire ini sudah layak untuk diacungi jempol loh! Bahkan sampai season ini, Free Fire masih terus mengembangkan diri agar dapat menjadi game yang dapat memuaskan para usernya.

Game ini menjadi salah satu game Battle Royale yang mempunyai durasi gameplay yang cukup cepat, yaitu sekitar 10 menit saja. So, rasa-rasanya game ini sangat cocok bagi Kamu yang memang ingin memaikan game tembak-tembakan yang menegangkan tapi dengan durasi yang singkat.

Gimana, tertarik untuk mencoba Garena Free Fire?

5. Ride Out Heroes

Ride Out Heroes
Ride Out Heroes

Selanjutnya ada Ride Out Heroes. Game ini bisa dibilang sebagai game sultan dimana Kamu hanya bisa memainkan game ini dengan minimal HP yang seharga 5 jutaan.

Kenapa bisa begitu? Sebab game ini mempunyai ukuran data yang terbilang besar, sehingga kapasitas dari HP yang pas-pasan tidak akan mencukupi kebutuhan dari game Battle Royale yang satu ini. Tapi kalau bisa seputar kualitas yang diberikan, Kamu nggak perlu pertanyakan lagi!

Dengan ukuran data yang besar, pastinya tampilan grafik dan gameplay dari Ride Out Heroes ini sangat bagus dan patut untuk diberikan dua jempol.

Game ini juga bukan hanya menyajikan jenis game Battle Royale saja, tapi game ini juga menggabungkan perpaduan game MOBA didalam nya. So, Kamu pasti bakal ketagihan banget kalau udah coba game yang satu ini.

6. Last Day On Earth: Survival

Last Day On Earth Survival
Last Day On Earth Survival

Oke selanjutnya ada game Last Day On Earth: Survival sebagai game Battle Royale terbaik selanjutnya. Berbeda dengan game Battle Royale lainnya, secara gameplay memang game ini hampir mirip dengan game Surivival, sebab di dalam game ini Kamu dituntut untuk bisa survive dari berbagai serangan zombie yang menyeramkan.

Jadi Kamu bukan hanya mendapatkan sensasi bertahan hidup tapi juga Kamu akan merasakan sensasi dimana Kamu harus bisa membasmi para musuh dan membangun tempat berlindung sendiri sebagai tempat bertahan hidup.

Terdengar seru sekaligus menegangkan bukan?

7. Rules of Survival

Rules of Survival
Rules of Survival

Diurutan ketujuh, ada game Rules of Survival. Game ini bisa dibilang sebagai game yang mempunyai map super lega dibanding game Battle Royale lainnya. Bagaimana tidak? Di dalam game ini, Kamu bisa beradu tanding dengan 300 pemain sekaligus dalam mode Solo ataupun Duo

Kalau Kamu suka bermain Party, Kamu juga bisa pilih opsi untuk bermain pertandingan dengan emat ataupun lima pemain. Dan seperti game Battle Royale lainnya, dia yang berhasil bertahan hidup sampai permainan berakhir akan menjadi juaranya.

Kira-kira Kamu berani nggak nih buat coba jadi bagian dari salah satu game Battle Royale tarbaik ini?

8. Knives Out

Knives Out
Knives Out

Knives Out menjadi game Battle Royale terbaik urutan selanjutnya. Knives Out ini merupakan game terbaru di 2021. Game ini hampir sama dengan Rules of Survival, mengapa? Sebab game ini memiliki ukuran data yang tinggi hingga hanya dapat dimainkan di HP yang memiliki spesifikasi dewa.

Tapi Kamu tidak perlu khawatir, sebab di dalam game ini Kamu akan disuguhkan oleh alur pertempuran yang sangat seru karena Kamu akan bertarung dengan 99 pemain sekaligus. Bukan hanya itu, tampilan grafik dari game ini juga sangat memuaskan. So, Kamu nggak akan rugi untuk memainkan permainan ini.

9. Grand Battle Royale: Pixel FPS

Grand Battle Royale Pixel FPS
Grand Battle Royale Pixel FPS

Selanjutnya ada game Grand Battle Royale: Pixel FPS yang menjadi urutan selanjutnya dalam daftar game Battle Royale terbaik di tahun 2021. Kalau pada umumnya game Battle Royale adalah game yang menantang dan memiliki tampilan grafis yang cenderung realistis. Tapi di game ini Kamu akan mendapatka experience yang berbeda.

Sebab game ini hadir dengan tampilan grafis yang sangat menggemaskan dan hampir mirip dengan game Minecraft dimana objek identik dengan bentuk kotak-kotak.

Eitss, tapi perlu di ingat ya! Walau game ini memiliki tampilan yang menggemaskan, tapi Kamu tetap dituntut untuk dapat bertahan hidup dan menghabisi lawan-lawan yang ada.

So, jangan lupakan hal tersebut ya!

10. Pixel Gun 3D

Pixel Gun 3D
Pixel Gun 3D

Last, tapi bukan berarti yang terkahir dari segalanya. Ada Pixel Gun 3D yang menjadi bagian dari daftar 10 game Battle Royale terbaik di tahun 2021. Yaps, game yang satu ini hampir mirip dengan permainan Grand Battle Royale, dan grafis nya yang mengingatkan Kita dengan Minecraft yang khas dengan objek kotak-kotaknya.

Berbeda dengan CODM, Free Fire, ataupun CODM. Game ini mempunyai tampilan grafis yang cukup minimalis tapi menggemaskan dan pastinya bikin tegang! Bukan 90 atau 100 orang, tapi di dalam game ini Kamu akan memperebutkan kemenangan dengan bertarung melawan 10 orang saja.

So, game ini terbilang cocok bagi Kamu yang ingin mencoba game Battle Royale tapi dengan spesifikasi HP yang cukup pas-pasan 😀

Nah, itulah beberapa urutan dari 10 game Battle Royale terbaik di tahun 2021 yang dapat penulis sampaikan.

Semoga artikel ini dapat bermanfaat ya bagi Kamu. Dan jangan lupa untuk like and share artikel ini ke teman-teman mabar Kamu.

Baca Juga Artikel Menarik Lainnya: