Sebagai pengguna hero Marksman, maka kamu memerlukan build Layla yang tepat untuk membawa tim menuju kemenangan.
Nah, ngomongin soal build Layla, kali ini kami mau merekomendasikan kamu build Layla tersakit yang sering digunakan oleh para pro player.
Dengan menggunakan build paling sakit ini, Layla akan memiliki serangan yang begitu mematikan, dan jika beruntung, kamu bisa mendapatkan bonus Savage.
Daftar Isi
Layla, Marksman Mematikan yang Jarang Digunakan
Seperti yang kita ketahui, Layla adalah hero Marksman dengan damage yang cukup sakit. Hanya saja saat ini jarang sekali orang menggunakan hero yang satu ini.
Padahal dengan build item yang tepat, Layla bisa menjadi hero yang sangat menakutkan. Biar kamu makin jago saat menggunakan Layla, yuk langsung liat aja tips trik menggunakan Layla berikut ini.
Rekomendasi Build Layla Mobile Legends
Pembahasan pertama kita kali ini adalah build item Layla. Di bawah ini adalah rekomendasi build item Layla yang bisa kamu gunakan di dalam permainan.
Build Layla Paling Sakit
Build paling sakit ini bisa membuat Layla memiliki serangan yang begitu mematikan. Dengan begitu kamu dapat dengan mudah mengalahkan lawan.
- Swift Boots – Item ini membuat Layla mendapat tambahan kecepatan gerak serta kecepatan dalam menyerang.
- Haas’s Claws – Item ini memiliki efek Lifesteal setiap kali menyerang lawan.
- Scarlet Phantom – Item ini dapat meningkatkan serangan critical, selain itu kecepatan menyerang Layla juga dapat meningkat.
- Berserker’s Fury – Membuat Layla mengeluarkan serangan critical yang cukup besar.
- Malefic Roar – Item ini dapat mengurangi armor turret, sehingga untuk menghancurkan turret akan lebih mudah.
- Blade of Despair – Item ini dapat meningkatkan serangan Layla ketika melawan musuh dengan HP dibawah 50%.
Build Layla Anti Tank
Untuk menembus armor Tank yang tebal, kamu bisa menggunakan build item Anti Tank ini. Dengan begitu armor tank setebal apapun akan lebih mudah ditembus.
- Swift Boots – Item ini membuat Layla mendapat tambahan kecepatan gerak serta kecepatan dalam menyerang.
- Demon Hunter Strike – Item ini cocok untuk melakukan farming serta mengalahkan hero Tank.
- Scarlet Phantom – Item ini dapat meningkatkan serangan critical, selain itu kecepatan menyerang Layla juga dapat meningkat.
- Berserker’s Fury – Membuat Layla mengeluarkan serangan critical yang cukup besar.
- Windtalker – Meningkatkan Movement Speed serta kecepatan serangan Layla.
- Blade of Despair – Item ini dapat meningkatkan serangan Layla ketika melawan musuh dengan HP dibawah 50%.
Build Layla Cepat Farming
Jika kamu ingin membuat Layla cepat dalam melakukan farming, maka kamu bisa menggunakan build item ini. Akan tetapi kamu harus berhati-hati dalam menjaga jarak ya.
- Raptor Machete – Item ini cocok banget untuk farming, selain itu jika kamu menggunakan Retribution, maka efek Retribution dapat membuat lawan slow.
- Swift Boots – Item ini membuat Layla mendapat tambahan kecepatan gerak serta kecepatan dalam menyerang.
- Demon Hunter Strike – Item ini cocok untuk melakukan farming serta mengalahkan hero Tank.
- Scarlet Phantom – Item ini dapat meningkatkan serangan critical, selain itu kecepatan menyerang Layla juga dapat meningkat.
- Berserker’s Fury – Membuat Layla mengeluarkan serangan critical yang cukup besar.
- Blade of Despair – Item ini dapat meningkatkan serangan Layla ketika melawan musuh dengan HP dibawah 50%.
Nah, itulah beberapa build item Layla yang rekomendasikan untuk kamu. Gunakan build item sesuai dengan kebutuhan tim ya!
Penjelasan Skill dan Cara Menggunakan Layla
Layla adalah hero Mobile Legends yang memiliki skill-skill mematikan seperti Malefic Gun,Malefic Bomb, Void Projectile, dan Destruction Rush.
Skill Pasif: Malefic Gun
Basic attack atau skill dari Layla akan memberikan damage lebih besar kepada lawan yang jaraknya lebih jauh, damagenya mulai dari 100% hingga 130%.
Skill 1: Malefic Bomb
Layla menembakkan Malefic Energy Bomb ke arah yang ditentukan, memberikan 200(+80% Total Physical ATK) Physical Damage kepada lawan yang terkena.
Skill 2: Void Projectile
Layla menembakkan Energy Ball dan meledak ketika terkena lawan, memberikan 170(+65% Total Physical ATK) Physical Damage kepada target dan lawan yang berada di dekatnya.
Selain itu lawan yang terkena skill ini juga mengalami efek slow sebesar 60% selama 2 detik. Jangkauan skill ini akan meningkat seiring level.
Skill 3: Destruction Rush
Layla menembakkan sebuah Energy Canon ke arah yang ditentukan. Memberikan 500(+150% Total Physical ATK) Physical Damage kepada lawan yang berada di sepanjang jalurnya.
Selain itu skill ini juga akan meningkatkan jangkauan basic attack Layla sebesar 0.4.
Cara Combo Menggunakan Layla
Untuk melakukan combo menggunakan hero Layla, mula-mula kamu harus membuat lawan slow menggunakan skill Void Projectile (Skill 2).
Selanjutnya serang lawan menggunakan skill Malefic Bomb (Skill 1). Cicil musuh dengan basic attack, lalu akhiri dengan skill Destruction Rush (Skill 3).
Sehingga apabila diurutkan akan menjadi:
Skill 2 > Skill 1 > Basic Attack > Skill 3
Harga Hero Layla
Nama Hero | Battle Point | Diamond | Ticket |
---|---|---|---|
Layla | – | – | – |
Rekomendasi Set Emblem yang Bagus untuk Layla
Untuk set emblem Layla, kami merekomendasikan kamu untuk menggunakan Custom Marksman Emblem dengan settingan talent seperti pada gambar.
Spell yang Harus Digunakan untuk Layla
1. Flicker
Rekomendasi battle spell untuk Layla adalah Flicker. Kenapa? Karena Layla sendiri termasuk hero yang sulit untuk melarikan diri. Oleh sebab itu penggunaan Flicker adalah hal yang tepat.
Cara Mudah Menggunakan Layla
Nah, jika kamu belum mengetahui dengan cara menggunakan Layla atau guide Layla. Kamu bisa memperhatikan hal-hal yang ada di bawah ini agar kamu tidak kebingungan ketika menggunakan Layla.
1. Serang Lawan dari Jarak Jauh
Seperti yang kita bahas sebelumnya, skill pasif dari Layla dapat meningkatkan serangan ketika menyerang musuh dari jarak jauh. Oleh sebab itu kamu harus memperhatikan jarak ketika menyerang untuk memaksimalkan serangan Layla.
2. Farming
Sebagai pengguna Marksman yang biasanya mengisi mid lane, maka kamu harus sering-sering melakukan farming agar gold serta level menjadi lebih tinggi dibanding anggota yang lain.
Hanya saja ketika farming, kamu harus memperhatikan turret lane juga ya. Jangan sampai karena keasikkan farming, turret kamu dijebol oleh lawan.
3. Menjaga Jarak Ketika War
Marksman tentu selalu menjadi incaran oleh lawan karena damage yang dihasilkan sangat tinggi. Oleh sebab itu pada saat menggunakan Layla, kamu harus pandai mencari lokasi untuk menyerang.
Tips dan Trik Mengalahkan Layla dengan Mudah
Layla sendiri merupakan tipe hero marksman yang menyerang dengan jarak jauh. Jika sebelumnya kamu sudah mengetahui build item Layla, skill Layla dan cara menggunakan Layla.
Kamu harus mengetahui kelemahan dan kelebihan dari sosok hero yang satu ini sobat pintar. Nah, kita akan memberitahu kamu apa saja kelemahan dan kelebihan serta hero yang dapat membunuh Layla dengan mudah.
1. Kelebihan Hero Layla
Hero yang memiliki jarak tembak paling jauh di Mobile Legends.
Sangat mudah untuk digunakan.
Dapat membunuh musuh dengan mudah jika berada di posisi yang benar.
2. Kelemahan Hero Layla
Rentan di gank oleh hero lawan karena tidak memiliki skill untuk melarikan diri.
Rentan terhadap hero Crowd Control.
3. Hero yang dapat Membunuh Layla dengan Mudah
Nah, tadi sudah kita berikan kelemahan dan Layla. Sekarang kita akan memberikan rekomendasi hero apa saja yang bisa mengalahkan Layla dengan mudah dan cepat.
Hero Marksman: Hanabi
Salah satu Marksman terkuat yang dapat mengalahkan Layla adalah Hanabi. Ketika berhadapan dengan Layla, mula-mula kamu harus mengaktifkan terlebih dahulu skill Ninjutsu: Petal Barrage (Skill 1) lalu serang Layla menggunakan basic attack.
Keluarkan skill Forbidden Jutsu: Higanbana (Skill 3) untuk melumpuhkan Layla, dan serang kembali menggunakan basic attack. Akhiri dengan menggunakan skill Ninjutsu: Soul Scroll (Skill 2) yang akan membunuh Layla dan memberikan tambahan mana lagi.
Sehingga apabila diurutkan akan menjadi:
Skill 1 > Skill 3 > Skill 2
Hero Mage: Selena
Selena merupakan salah satu hero Mage yang dapat mengalahkan Layla. Ketika dalam mode Elven (Mage) gunakan skill Abyssal Trap (Skill 1 Mode Elven), dan arahkan pada Layla.
Keluarkan skill Abyssal Arrow (Skill 1 Mode Elven) untuk menyerang Layla dan membuatnya terkena efek stun. Cepatlah berubah menjadi mode Abyss menggunakan skill Primal Darkness(Skill 3 Mode Elven).
Serang Layla menggunakan skill Garotte (Skill 2 Mode Abyss). Akhiri Layla menggunakan skill Soul Eater (Skill 1 Mode Abyss).
Sehingga apabila diurutkan akan menjadi:
Skill 1 (Mode Elven) > Skill 2 (Mode Elven) > Skill 3 (Mode Elven) > Skill 2 (Mode Abyss) > Skill 1 (Mode Abyss)
Hero Fighter: Martis
merupakan salah satu hero Fighter yang dapat mengalahkan Layla dengan mudah. Ketika berhadapan dengan Layla, tangkap dia menggunakan skill Ashura Aura (Skill 1).
Lalu serang menggunakan skill Mortal Coil (Skill 2), serang menggunakan basic attack. Ketika darah Layla sudah hampir sekarat, akhiri dengan skill Decimate (Skill 3).
Sehingga apabila diurutkan akan menjadi:
Skill 1 > Skill 2 > Basic Attack > Skill 3
Hero Assassin: Lancelot
Lancelot adalah salah satu hero Assassin yang dapat mengalahkan Layla. Apabila kamu berhadapan dengan Layla, gunakan skill Thorned Rose (Skill 2) untuk mencicil darah Layla.
Serang menggunakan basic attack hingga skill pasif Lancelot keluar. Keluarkan skill Phantom Execution (Skill 3) untuk menghabisi darah Layla. Akhiri dengan skill Puncture (Skill 1).
Sehingga apabila diurutkan menjadi:
Skill 2 > Basic Attack > Skill 3 > Skill 1
Nah, itulah build Layla tersakit di Mobile Legends beserta tips dan trik menggunakannya. Jangan lupa share artikel ini ke teman-teman kamu yang suka pakai Layla ya!