Guinevere

Sekali Combo Mati! Ini Build Guinevere Tersakit 2021

Guinevere merupakan salah satu hero dengan role Fighter yang cukup populer di Mobile Legends Bang Bang. Hero ini menjadi salah satu Fighter yang spesialis dalam serangan Burst Magic Damage, tapi walau kemampuan dan build yang digunakan adalah Magic Damage, hero ini sama sekita tidak termasuk dalam jajaran role Mage.

Kelebihan yang dimiliki oleh Guinevere ini adalah dari Damage yang dapat ia hasilkan bahkan dalam early game sekalipun. Dengan kelebihan tersebut, Guinevere dapat membunuh hero lawan dengan cepat bahkan ia bisa bermain bar-bar walau masih dalam early game. Keren kan? Pastinya keren dong.

Selain dari Damage yang dapat Guinevere hasilkan, hero ini juga di unggulkan dengan kemampuan Blink yang banyak, seperti Blink pertama yang dapat menghasilkan efek airborne, dan Blink kedua yang akan meninggalkan bayangan, dengan begitu lawan akan cukup kesulitan untuk mengejar Guinevere.

So, dari seluruh kemampuan tersebut, tidak heran Guinevere sering digunakan terutama bagi player Offlaner/ Sidelaner. Tapi, walau Guinevere sudah memiliki basic yang kuat, ia tetap memerlukan dukungan dari settingan build yang tepat agar serangan Guinevere bisa jadi lebih mematikan.

Jadi pada kesempatan kali ini, UniPlay.id mau memberi tahu kalian rangkaian build Guinevere tersakit 2021 ini. Penasarankan apa aja? Yuk, simak ulasan berikut baik-baik!

Daftar Isi

A. Guinevere, Hero Fighter Dengan Kemampuan Mematikan

Guinevere, hero Fighter dengan kemampuan mematikan
Guinevere, hero Fighter dengan kemampuan mematikan

Seperti yang Kita ketahui Guinevere merupakan salah satu hero Fighter yang mempunyai specialis dalam burst Magic Damage. Salah satu keunggulannya itu dari nilai Damage yang besar, mempunyai skill Blink yang banyak, dan mempunyai skill Crowd Control yang sangat mematikan.

Nah, sebelum Kita masuk kedalam topik inti pembahasan hari ini, akan lebih rasanya jika Kita kenali lebih dalam kemampuan yang dimiliki oleh Guinevere Mobile Legends Bang Bang.

B. Penjelasan Mengenai Skill Guinevere Mobile Legends Bang Bang

Sebagai salah satu daftar hero role Fighter terkuat yang ada di Mobile Legends, pastinya Guinevere telah dibekali dengan kemampuan-kemampuan kuat yang dapat menjadikannya sebagai hero yang mematikan.

Beberapa skill tersebut antara lain Super Magic, Energy Wave, Spatial Migration, Violet Requiem.

Skill Pasif: Super Magic

Super Magic
Super Magic

Dengan kemampuan pasif yang dimiliki Guinevere ini, ia akan memberikan 25% Damage yang ditingkatkan untuk menyebabkan efek Airbone kepada lawan. Keahlian sihir yang dimiliki Guinevere akan memungkinkannya memberikan Basic Attack dengan nilai (+80% Total Physical ATK) dan (+60% Total Magic Power).

Guinevere juga akan mengakumulasi Super Magic setiap kali dia memberikan Damage. Ketikan telah terisi penuh, maka Basic Attack berikutnya akan mengejar lawan dan memberikan 80(+100% Total Physical ATK) (+120% Total Magic Power) dan memulihkan 8% HP-nya yang hilang.

Kemampuan ini terbilang cocok untuk memberikan Damage kepada lawan saat mereka terkena Knock-up.

Skill 1: Energy Wave

Energy Wave
Energy Wave

Dengan kemampuan ini, Guinevere akan melepaskan Energy Orb, dan memberikan 300(+130% Total Magic Power) kepada lawan dan menyebabkan efek Slow kepada mereka sebesar 50% selama 1.2 detik. dan dengan menyerang target apa pun itu akan mengurangi semua Cooldown Skill-nya sebanyak 1 detik.

Skill ini terbilang sebagai Damage utama dari Guinevere. Efek Slow yang kuat juga akan memberikan Hit Rate yang besar dari semua skill lainnya.

Skill 2: Spatial Migration

Spatial Migration
Spatial Migration

Dengan kemampuan ini, Guinevere akan melakukan serangan dengan cara melompat ke lokasi yang sudah ditentukan dan akan memberikan 250(+80% Total Magic Power. Serangan ini akan memberikan efek Hit kepada Hero lawan ataupun Creep selama 1 detik dan akan menerima 125(+50% Total Magic Power) tambahan.

Setelah ia mengeluarkan serangan ini, Guinevere dapat menggunakan skill ini kembali dalam 5 detik berikutnya untuk melakukan Blink ke arah yang ditargetkan dan meninggalkan sebuah bayangan. Jika bayang tersebut terkena serangan dari lawan, ia akan memulihkan Super Magic untuk Guinevere dan akan meledak dalam 1.5 detik dan akan memberikan 100(+30% Total Magic Power) kepada lawan sekitar.

Skill Ultimate: Violet Requiem

Violet Requiem
Violet Requiem

Dengan Ultimate ini, Guinevere akan menciptakan sebuah Forcefield di sekelilingnya, menyerang lawan di sekitar sebanyak 11 kali selama 2 detik dan akan memberikan total 650(+500% Total Magic Damage). Jika lawan yang diserang telah terkena efek Airbone maka mreka akan terkena efek Airbone lagi hingga 6 kali.

Dan dengan kemampuan ini juga akan memberikan efek Immune terhadap berbagai serangan Crowd Control lawan.

Nah, itulah beberapa penjelasan singkat mengenai skill yang dimiliki oleh Guinevere. So, dari penjelasan tersebut, Kita sendiri dapat merangkai sebuah serangan kombo yang tepat untuk Guinevere.

jika diurutkan, maka serangan kombo nya seperti ini:

Skill 2 (Untuk memberikan serangan kejutan) > Skill 1 (Damage) > Skill Ultimate (Sebagai Finishing) > Skill Blink (Mengejar/menghindari lawan)

C. Build Guinevere Tersakit 2021

Rekomendasi Build Guinevere Tersakit 2021
Rekomendasi Build Guinevere Tersakit 2021

Untuk rekomendasi build Guinevere tersakit 2021, Kamu bisa ikuti settingan build yang tertera pada gambar di atas ini ya. Dan berikut ini penjelasan mengenai masing-masing item dari Build Guinevere tersebut:

  • Arcane Boots: Dengan item boots yang satu ini, Guinevere akan mendapatkan tambahan Atribut +40% Movement Speed dan pasif unik nya yang akan memberikan +15 Magical Penetration.
  • Divine Glaive: Dengan item yang satu ini, Guinevere akan mendapatkan +65 Magic Power dan Atribut +40% Magical Penetration Bahkan, pasif uniknya akan memberikan tambahan 0,1% Magic Penetration dari setiap Magic Defense yang dimiliki oleh lawan. Oleh sebab itu, build ini sangatlah cocok untuk settingan build Guinevere tersakit.
  • Calamity Reaper: Dengan item ini, setiap Guinevere mengeluarkan skill, maka basic attack selanjutnya akan menghasilkan Damage yang cukup besar.
  • Holy Crystal: Item ini sangat cocok jika dipadukan dengan kemampuan Guinevere. Dengan item ini, Guinevere akan mendapatkan +100 Magic Power. Dan dengan pasif unik nya, Guinevere dapat memberikan Magic Attack sebesar 21-25%.
  • Feather of Heaven: Dengan item ini, Guinevere akan mendapatkan tambahan +65 Magic Power, +30 Attack Speed, dan +5% Movement Speed.
  • Concentrated Energy: Dengan item ini Guinevere akan mendapatkan +700 HP, +70 Magic Power, dan +25% Magic Lifesteal

D. Rekomendasi Settingan Emblem yang Tepat Untuk Guinevere

Settingan Emblem Guinevere
Settingan Emblem Guinevere

Nah, untuk mendukung kemampuan dari Build Guinevere tersakit 2021, Kamu juga memerlukan settingan emblem yang tepat untuk Guinevere. Salah satunya settingan Custom Mage Emblem.

E. Rekomendasi Battle Spell yang Cocok Untuk Guinevere Mobile Legends

1. Execute

Diurutan pertama ada Battle Spell Execute dimana Kamu dapat andalkan Spell ini jika menggunakan Guinevere sebagai Offlaner atau Sidelaner. Dengan Execute ini Kamu akan lebih mudah membunuh lawan tertutama dalam Early Game. 

2. Flameshot

Yang kedua ada Flameshot. Dengan spell yang satu ini, Guinevere dapat menembakan serangan dan memberikan Damage yang setara dengan Magic Damage yang dimiliki nya. Selain berguna untuk menyerang, spell ini juga bisa digunakan sebagai media pertahanan, karena spell ini juga memiliki efek dorong jika lawan berada dekat dengan posisi Kamu, dan dapat menyebabkan efek Slow kepada lawan.

3. Retribution

Diurutan terakhirada Battle Spell Retribution, dengan Battle Spell ini, Guinevere dapat membersihkan area Jungle dengan cepat sehingga proses farming tidak begitu lama. Battle Spell ini juga sangat wajib untuk Kamu pakai jika Kamu memainkan Guinevere sebagai hero Hyper/Core.

Nah, kira-kira seperti itu ya beberapa jenis Battle Spell yang dapat Kamu andalkan ketika bermain dengan menggunakan hero Guinevere. Dari ketiga Battle Spell tersebut, kira-kira ada yang menjadi andalan Kamu nggak nih?

Okey sampailah Kita di ujung pembahasan hari ini. Itulah beberapa penjelasan singkat dari tips dan rekomendasi build Guinevere tersakit 2021 di MLBB yang dapat penulis sampaikan. So, kalau Kamu mau top up diamond Mobile Legends untuk membeli hero ataupun skin dari Guinevere,  setidaknya sekarang Kamu sudah tau tips yang tepat untuk menggunakan hero ini.

Jangan lupa untuk like dan juga share artikel ini ke teman-teman mabar Kamu ya!

Semoga bermanfaat 🙂

Baca Juga Artikel Menarik Lainnya: