Scorestreak Call of Duty Mobile

Mengenal 18 Scorestreak di Call of Duty: Mobile

Scorestreak adalah salah satu fitur unik yang ada di Call of Duty: Mobile. Untuk mendapatkan Scorestreak, biasanya para pemain harus mendapatkan kill sebanyak mungkin dalam sekali spawn. Semakin banyak killstreak yang Kamu dapatkan, maka Scorestreak yang aktif juga semakin banyak.

Scorestreak hanya tersedia pada mode Multiplayer di Call of Duty: Mobile. Dan pemain hanya bisa menggunakan 3 Scorestreak untuk digunakan diberbagai kebutuhan seperti bertahan ataupun menyerang. Nah, karena Kamu hanya bisa menggunakan 3 Scorestreak di dalam permainan, maka dari itu UniPlay mau kasih info mengenai Scorestreak yang ada di Call of Duty: Mobile. Mau tau apa saja Scorestreak yang ada di COD Mobile? Yuk, langsung cek ulasan berikut ini.

Daftar Isi

Macam-macam Scorestreak di Call of Duty: Mobile

1. Shield Turret

Shield Turret
Shield Turret

Shield Turret adalah Scorestreak pertama yang bisa Kamu guanakan. Untuk mengaktifkan Scorestreak ini, Kamu membutuhkan sekitar 300 skor atau setara dengan 3 kill. Shield Turret adalah Scorestreak yang berbentuk Sentry Gun dengan tameng yang bisa dioperasikan secara manual.

Shield Turret mampu berputar hingga 360 derajat serta terdapat Health Bar yang bisa hancur jika terkena peluru tajam. Shield Turret sangat cocok untuk digunakan ketika bertahan, karena terdapat tameng dan amunisi yang tidak terbatas.

2. UAV

UAV
UAV

UAV adalah singkatan dari Unmanned Aerial Vehicle. Scorestreak yang satu ini akan aktif jika Kamu berhasil mendapatkan 400 skor. Meskipun tidak bisa membantu untuk menghabisi lawan, Scorestreak ini memiliki fungsi untuk mendeteksi lokasi musuh di Mini Map. Tidak hanya Kamu sendiri, namun rekan satu tim juga bisa melihat posisi lawan.

Apalagi jika ada anggota tim yang berhasil menghabisi lawan ketika UAV Kamu masih aktif, maka Kamu akan mendapatkan skor killstreak tambahan untuk mengaktifkan Scorestreak lainnya. Tidak heran kalau UAV sering digunakan oleh para pemain karena memiliki kemampuan yang sangat hebat.

3. Shock RC

Shock RC
Shock RC

Nah, kalau UAV mendeteksi lawan melalui udara, maka Shock RC ini akan mendeteksi lawan melalui jalur darat. Shock RC adalah Scorestreak yang memiliki kemampuan untuk mendeteksi lawan terdekat, mengejarkan, lalu memberikan efek setrum untuk beberapa saat. Dengan kemampuannya itu, Kamu bisa dengan mudah menghabisi musuh tanpa takut mereka menyerang balik.

Untuk mengaktifkan Scorestreak Shock RC, dibutuhkan sekitar 450 skor. Scorestreak ini memiliki kekurangan, yaitu mudah hancur jika lawan berhasil menembakkan beberapa peluru kepadanya.

4. Hunter Killer Drone

Hunter Kill Drone
Hunter Kill Drone

Hunter Killer Drone adalah Scorestreak yang ketika diaktifkan akan secara otomatis mencari lokasi musuh atau kendaraan. Setelah mengetahui posisi lawan, Hunter Killer Drone akan langsung menerjang ke arah lokasi tersebut. Scorestreak ini adalah mesin pembunuh jalur udara yang bisa diaktifkan di segala situasi.

Scorestreak ini umumnya dirancang untuk membunuh satu orang, tapi tetap bisa menghabisi 2-3 orang sekaligus, jika posisi target berada di dekat rekan satu timnya. Untuk mengaktifkan scorestreak ini, dibutuhkan sekitar 500 skor.

5. Care Package

Care Package
Care Package

Care Package adalah Scorestreak yang bisa Kamu aktifkan jika sudah mencapai sekitar 550 skor killstreak. Scorestreak yang satu ini memiliki kemampuan luar biasa, yaitu Kamu akan memanggil crate berisi satu Scorestreak secara acak. Isi Scorestreak yang bisa Kamu dapatkan mulai dari UAV hingga VTOL.

6. Counter-UAV

Counter UAV
Counter UAV

Counter-UAV adalah kebalikan dari Scorestreak UAV. Jika UAV memiliki fungsi untuk melacak posisi lawan di mini map, maka Counter-UAV akan menonaktifkan atau mengacaukan Mini Map. Tentu saja Scorestreak yang satu ini sangat bermanfaat untuk mengacaukan pergerakan lawan. Untuk mengaktifkan scorestreak ini, dibutuhkan sekitar 600 skor.

7. MQ-27 Dragonfire

MQ-27 Dragonfire
MQ-27 Dragonfire

MQ-27 Dragonfire adalah drone pengintai yang dilengkapi dengan senjata. Jadi dengan Scorestreak ini, selain bisa mengintai juga bisa digunakan untuk menyerang lawan. Untuk penggunaan Scorestreak ini harus Kamu kendalikan secara manual. Scorestreak MQ-27 Dragonfire dilengkapi dengan 3 peledak inframerah.

Setelah 3 peledak inframerah sudah ditembakkan, maka secara otomatis MQ-27 Dragonfire akan berhenti. Untuk bisa menggunakan Scorestreak ini, dibutuhkan sekitar 650 skor.

8. Predator Missile

Predator Missile
Predator Missile

Predator Missile adalah Scorestreak yang bisa Kamu dengan cara mencapai 700 skor. Scorestreak ini akan memanggil misil tunggal yang bisa Kamu kendalikan melalui laptop. Misil yang kamu kendalikan akan mengarah ke lokasi tertentu dan memberikan daya ledakan yang sangat kuat.

Ketika Kamu aktifkan, pada layar laptop akan memberitahukan posisi lawan melalui indikator merah. Nah, kamu bisa mengarahkan Predator Missile ke lawan tersebut dengan sangat cepat. Jika beruntung, Kamu bisa bisa menghabisi lebih dari 1 lawan sekaligus.

9. Hawk X3

Hawk X3
Hawk X3

Mirip seperti MQ-27 Dragonfire, Hawk X3 adalah Drone yang bisa digunakan untuk mengintai serta menyerang lawan. Namun yang membedakan antara MQ-27 Dragonfire dan Hawk X3 adalah senjata yang dibawanya. Hawk X3 dibekali dengan senjata Machine Gun yang mampu menghabisi musuh dengan mudah.

Peluru yang dibawa oleh Hawk X3 juga lebih banyak, sehingga bisa menyerang musuh lebih banyak pula. Hawk X3 bisa Kamu aktifkan ketika mencapai 750 skor killstreak.

10. Sentry Gun

Sentry Gun
Sentry Gun

Sentry Gun adalah Scorestreak yang sangat bermanfaat ketika kamu bermain di mode Domination atau Hard Point. Scorestreak ini akan menghabisi lawan yang berada di dekat area serangannya. Kamu bisa atur posisi Sentry Gun secara manual sesuai dengan kebutuhan. Meskipun sangat overpower, nyatanya scorestreak ini memiliki kelemahan yaitu dapat dihancurkan.

Kalau Kamu ingin menggunakan Sentry Gun sebagai Scorestreak andalan, maka Kamu membutuhkan sekitar 800 skor untuk bisa mengaktifkannya.

11. SAM Turret

SAM Turret
SAM Turret

Scorestreak selanjutnya yang bisa Kamu gunakan adalah SAM Turret. Jika Kamu menggunakan scorestreak ini, maka dibutuhkan sekitar 850 skor. SAM Turret memiliki kemampuan untuk menghancurkan Scorestreak udara musuh secara otomatis seperti UAV, Stealth Chopper, atau Care Package. Tentu saja kemampuan ini sangat berguna di dalam permainan.

12. XS1 Goliath

XS1 Goliath
XS1 Goliath

XS1 Goliath adalah Scorestreak selanjutnya yang bisa kamu gunakan. Scorestreak yang satu ini sangat istimewa karena membuat penggunanya mendapatkan Armor yang kuat dan minigun dengan Ammo yang tidak terbatas. Sayangnya, ketika menggunakan XS1 Goliath posisi Kamu akan diketahui oleh lawan.

Selain itu, kekurangan dari Scorestreak ini adalah membuat Kamu tidak bisa melakukan prone, lompat, ataupun jongkok. Tentu saja Scorestreak ini akan membuat Kamu menjadi incaran lawan.

13. Cluster Strike

Cluster Strike
Cluster Strike

Cara kerja dari Scorestreak Cluster Strike sama seperti Predator Missile. Namun, yang membedakannya adalah Kamu harus menentukan titik koordinat. Setelah menentukan titik koordinat, area yang ditargetkan akan dihujani beberapa rudal sekaligus. Untuk bisa menggunakan Cluster Strike, dibutuhkan setidaknya 950 skor killstreak.

14. Stealth Chopper

Stealth Chopper
Stealth Chopper

Scorestreaks selanjutnya yang bisa Kamu gunakan adalah Stealth Chopper. Stealth Chopper adalah Scorestreaks yang bisa menghabisi musuh tanpa mereka ketahui. Stealth Chopper bisa diaktifkan dengan mendapatkan 1000 skor. Cara kerja dari Scorestreaks ini adalah seperti Sentry Gun.

Kerennya, Stealth Chopper tidak akan terdeteksi di mini map. Namun Stealth Chopper bisa dihancurkan dengan Rocket Launcher, Predator Missile, dan SAM Turret.

15. Advanced UAV

Advanced UAV
Advanced UAV

Meskipun memiliki kemampuan yang sama seperti UAV, namun kenapa Advanced UAV membutuhkan 1200 Skor untuk bisa mengaktifkannya? Ternyata selain menunjukkan posisi lawan di mini map, Scorestreak COD Mobile ini juga akan menampilkan lokasi musuh secara menyeluruh dan melihat pergerakannya.

Tentu saja scorestreak ini bisa Kamu manfaatkan untuk melakukan penyergapan terhadap lawan. Tertarik untuk coba Scorestreak yang satu ini?

16. EMP Systems

EMP Systems
EMP Systems

EMP Systems adalah Scorestreaks yang sangat mematikan. Kenapa mematikan? Karena EMP Systems dapat meng-counter semua Scorestreaks termasuk VTOL hingga Stealth Chopper. Kalau Kamu menggunakan EMP System, maka dibutuhkan sekitar 1300 skor kill streak. Meskipun tidak bisa membunuh lawan, EMP Systems sangatlah bermanfaat untuk digunakan.

17. Napalm

Napalm
Napalm

Napalm adalah scorestreak terbaru yang hadir di Call of Duty: Mobile. Dengan menggunakan Scorestreak ini, Kamu akan menentukan satu lokasi penyerangan. Lokasi penyerangan tersebut akan dihujani rudal dari pesawat dan efek berikutnya adalah muncul api yang dapat membunuh musuh seketika.

Untuk bisa menggunakan Napalm, Kamu harus mengumpulkan skor sekitar 1500 atau setara 15 kill. Ketika menggunakan Scorestreak ini, jangan sampai Kamu memasuki area penyerangan ya, karena bisa-bisa Kamu yang terbunuh oleh Scorestreak sendiri.

18. VTOL

VTOL
VTOL

VTOL adalah Scorestreak tertinggi dengan skor killstreak 1600 atau setara dengan 16 kill tanpa mati. Scorestreak COD Mobile ini memiliki fungsi untuk membantu penyerangan melalui udara. Jadi Kamu akan memanggil pesawat tanpa awak yang memiliki dua grenade launcher dan bisa digunakan untuk memborbardir lawan dari udara.

Tentu saja dengan VTOL Kamu akan bisa menghabisi lawan dengan sangat mudah. Tidak heran kalau VTOL ini menjadi Scorestreak yang sangat mematikan.

19. Nuclear

Nuclear
Nuclear

Nuclear adalah scorestreak bonus yang tidak akan Kamu temukan di dalam pilihan Scorestreak. Nuclear akan secara otomatis Kamu dapatkan, jika Kamu berhasil mendapatkan 20 kill tanpa mati sekalipun. Nuclear dapat membunuh semua musuh yang ada di dalam map dengan seketika.

Nah, itulah penjelasan mengenai Scorestreak Call of Duty Mobile yang bisa Kamu gunakan di dalam permainan. Kira-kira scorestreak mana nih yang bakal Kamu gunakan?