Tips Mengamankan Akun Free Fire dari Hack

5 Tips Mengamankan Akun Free Fire dari Hack

Free Fire merupakan salah satu game battle royale dimana untuk memenangkannya pemain harus bertahan hidup dan menjadi pemain terakhir. Makanya gak heran kalau banyak pemain yang rela mengeluarkan uang untuk memiliki karakter terkuat di Free Fire.

Bahkan gak jarang juga pemain rela mengeluarkan budget lebih untuk mendapatkan pet terbaik di Free Fire agar bisa terus menang bermain Free Fire. Karena antusias tersebut banyak juga oknum jahat yang memanfaatkannya dengan meng-hack akun FF orang lain.

Ketika akun sudah didapatkan mereka akan menjualnya dengan harga tinggi sesuai dengan level, karakter, pet atau item yang dimiliki akun tersebut. Nah, supaya kamu gak menjadi korbannya, kamu bisa ikuti tips berikut ini yah!

Daftar Isi

Ini Tips Amankan Akun FF dari Hack

Buat kamu yang punya akun FF dan memiliki banyak skin senjata tersakit di Free Fire, jangan lupa ikuti tips berikut ini yah! Supaya kamu gak menjadi korban hacker.

1. Rutin Mengganti Password

Tips amankan akun FF dari hack yang pertama adalah dengan rutin mengganti password. Idealnya untuk mengganti password akun FF kamua adalah 3 bulan sekali. Akan tetapi, jika kamu malas maka kamu bisa menggantinya dalam 6 bulan sekali.

Hal ini bertujuan agar akun Free Fire lebih fresh dan tidak ada yang bisa membobolnya. Saat mengganti password, pastikan kamu menggunakan password yang susah ditebak dengan mengkombinasikannya dengan angka, simbol dan huruf kapital.

Baca Juga: 5 Senjata Jarak Jauh Paling Mengerikan di Free Fire

2. Jangan Klik Tautan Mencurigakan

Tips amankan akun FF dari hack berikutnya adalah jangan klik tautan yang mencurigakan. Yups, pasti kamu sering dong mendapatkan link yang berisikan iming-iming mendapatkan hadiah atau bonus diamond? Jika pernah, jangan sampai kamu klik link atau tautan tersebut yah!

Karena link atau tautan tersebut merupakan phising, dimana aksinya dilakukan di email atau media online lainnya seperti WhatsApp. Jika ada yang klik, maka hacker bisa membaca semua aktivitas kamu termasuk password akun FF atau media sosial kamu.

Baca Juga: 5 Tips Push Rank di Free Fire (Auto Booyah!)

3. Jangan Meminjamkan Akun

Tips amankan akun FF dari hack selanjutnya adalah jangan meminjamkan akun. Banyak modus penipuan yang melakukan cara ini untuk bisa mengambil alih akun FF dengan cepat.

Ketika penipu mendapatkan pinjaman akun lalu mereka akan langsung mengganti password akun milik kamu. Lalu, akun kamu akan otomatis keluar dari smartphone kamu dan kamu pun tidak bisa menggunakannya lagi.

Oleh sebab itu, jangan sembarangan meminjamkan akun FF kamu kepada orang lain. Terlebih lagi jika orang tersebut memberikan iming-iming hadiah kepadamu.

Baca Juga: Review, Skill dan Cara Menggunakan Karakter Andrew Free Fire

4. Gunakan Two Factor Authentication

Tips mengamankan akun Free Fire dari hack berikutnya adalah gunakan two factor authentication. Dengan mengaktifkan ini maka hacker akan kesulitan untuk membobol akun FF kamu.

Karena saat ingin login mereka harus memasukan kode authentication yang kamu miliki. Jika tidak, maka hacker tidak bisa mengambilnya dengan mudah.

Baca Juga: Review, Skill dan Cara Menggunakan Karakter Notora Free Fire

5. Jangan Sembarangan Top Up

Tips mengamankan akun Free Fire dari hack terakhir adalah jangan sembarangan top up. Seperti yang kamu ketahui, kalau sekarang banyak banget website yang menyediakan jasa top up game, nah kamu harus perhatikan website tersebut benar trusted atau tidak.

Biasanya website ini akan meminta ID serta password akun kamu. Jika kamu memberikannya maka akun kamu akan dihack dan lenyap. Oleh sebab itu, untuk urusan top up game yang terjamin lebih baik kamu top up game di Uniplay.id aja!

So, itulah beberapa tips supaya akun Free Fire tidak di-hack. Nah, menurut kamu apa lagi sih tips mengamankan akun Free Fire dari hacker? Kalau ada langsung tulis di kolom komentar yah 🙂

Artikel Menarik Lainnya!