Buat Kamu player Mobile Legends Bang Bang, terutama user setia role Assasin, pasti sudah tidak asing lagi dengan hero Hayabusa bukan? Yaps, Hayabusa ini merupakan salah satu hero Assasin terkuat sekaligus mematikan yang ada di MLBB.
Hayabusa ini pernah mendapatkan beberapa kali revamp, mulai dari skill sampai perubahan Mana menjadi Energy. Hero ini juga menjadi salah satu hero andalan bagi player yang ahli dalam melakukan serangan push atau menculik hero Core lawan.
Walau dia lebih cocok untuk pertarungan solo, tapi Kamu tidak perlu khawatir. Dengan settingan build yang tepat, Hayabusa bisa menjadi hero yang mematikan terutama saat memasuki late game.
Nah, pada kesempatan kali ini, UniPlay.id sudah merangkum rangkaian build Hayabusa terbaik di Mobile Legends Bang Bang 2021. Rangkaian build ini sudah di gunakan dan di akui langsung oleh Pro Player di luaran sana.
Bukan hanya itu, tapi penulis juga akan berikan tips yang tepat untuk bermain Hayabusa. So, buat Kamu yang penasaran apa aja tips dan rekomendasi build yang tepat untuk Hayabusa. Simak baik-baik ulasan berikut ini ya!
Daftar Isi
Hayabusa Dengan Kemampuan Mematikannya
Hayabusa dikenal sebagai hero yang memiliki kemampuan baik dalam urusan mencuri kill ataupun mencuri turret. Hero ini juga mempunyai tingkat mobilitas yang tinggi sehingga sulit untuk ditangkap.
Sebelum Kita masuk kedalam topik pembahasan, akan lebih baik jika Kamu memahami terlebih dahulu kemampuan/ skill yang dimiliki oleh Hayabusa Mobile Legends.
Penjelasan Mengenai Skill Hayabusa Mobile Legends
Hayabusa ini dibekali dengan skill-skill yang hebat seperti Ninjutsu: Phantom Shuriken, Ninjutsu: Quad Shadow, Ougi: Shadow Kill, dan Ninjutsu: Trace of Shadow.
Skill Pasif: Ninjutsu (Trace of Shadow)
Dengan skill pasif ini, Hayabusa akan mendapatkan 1 Stack dari setiap Damage Ninjutsu yang dihasilkan dari serangan Hayabusa. Setiap Stack ini akan meningkatkan Damage Ninjutsu Hayabusa sebesar 5%
Skill 1: Ninjutsu (Phantom Shuriken)
Pada skill 1 ini, Hayabusa akan melontarkan serangan berupa tiga Shuriken ke depan dan dengan cepat akan mengembalikannya. Pada serangan ini Hayabusa akan mendapatkan Spell Vamp dari setiap level skill sebesar 3%. Hit pertama dari serangan ini akan memberikan 170(+70% Ekstra Physical ATK).
Untuk sisa Hit nya, Damage akan dikurangi sebesar 30%. Setiap Hit akan memulihkan kembali Energy yang dimiliki Hayabusa sebesar 10 Point (Max 2 kali) dan akan memberikan efek Slow kepada lawan sebesar 35% selama 2 detik.
Skill 2: Ninjutsu (Quad Shadow)
Dengan skill 2 ini, Hayabusa akan bergerak dengan cepat ke arah yang telah ditentukan dan akan melepaskan bayangan di belakangannya. Jika ada lawan yang tertabrak dengan pergerakan Hayabusa. Maka ia akan langsung berhenti dan melepaskan 3 bayangan yang bergerak kearah yang berbeda.
Ketika bayangan mengenai hero lawan, maka lawan akan menerima 130(+30% Ekstra Physical ATK) dan menyebabkan efek Slow sebesar 40% selama 2 detik. Lalu Hayabusa juga bisa berpindah-pindah lokasi sesuai dengan penempatan posisi bayangan yang ia lemparkan.
Setiap kali Hayabusa bergerak dengan menggunakan Quad Shadow, maka Cooldown dari Shuriken akan berkurang sebesar 1 detik.
Skill Ultimate: Ougi (Shadow Kill)
Pada skill Ultimate ini, Hayabusa akan berubah wujud menjadi bayangan dan mengelilingi hero lawan yang berada di area lingkup Shadow Kill ini. Serangan ini akan memberikan 5 kali serangan Single target kepada lawan yang berada dalam area skill ini. Setiap serangannya akan memberikan 180(+90% Ekstra Physical ATK).
Nah, itulah beberapa penjelasan singkat mengenai skill yang dimiliki oleh Hayabusa. Dari penjelasan tersebut, Kita dapat merangkai sebuah serangan kombo yang tepat untuk Hayabusa.
jika diurutkan, maka serangan kombo nya seperti ini:
Skill 1 (Untuk Mencicil) > Skill 2 > Ultimate > Skill 2 (Untuk langsung berpindah tempat)
Rekomendasi Build Hayabusa Terbaik di Mobile Legends 2021
Untuk rekomendasi build Hayabusa terbaik di Mobile Legends, Kamu bisa ikuti settingan build item seperti yang tertera pada gambar di atas ya. Dan untuk penjelasan mengenai masing-masing item tersebut adalah sebagai berikut:
- Swift Boots: Dengan item boots yang satu ini, Hayabusa akan mendapatkan tambahan atribut berupa +40 Movement Speed dan +15% Attack Speed.
- War Axe: Dengan item baru ini, Hayabusa akan mendapatkan +55 Physical Attack, 550 HP, dan +10% Cooldown Reduction. Dan Dengan Pasif Unik dari item ini, Hayabusa dapat meningkatkan Physical Attack sebanyak 8 dan Physical Penetration sebanyak 4 dalam hitung 1-3 detik, dan Maksimal terkumpul sampai 8 Stack.
- Endles Battle: Dengan item ini, Hayabusa akan mendapatkan tambahan +65 physical attack, +5 mana regen, +250 HP, +10% cooldown reduction, +5% movement speed, dan+10% physical lifesteal. Lalu, pasif unik dari item ini akan memberikan true damage tambahan sebesar 60% dari physical attack dengan cooldown selama 1.5 detik.
- Malefic Roar: Dengan item Physical ini, Hayabusa dapat memberikan Damage besar hingga dapat merusak armor lawan dengan mudah.
- Blade of Despair (BOD): Dengan BOD ini, Hayabusa akan mendapatkan tambahan +160 Physical Attack dan tambahan atribut +5% Movement Speed. Lalu untuk Pasif Unik dari BOD ini, setiap lawan yang memiliki HP di bawah 50% maka akan meningkatkan Physical Hayabusa sebesar 25%. Pastinya cocok banget untuk mengatasi lawan yang punya HP tebal.
- Rose Gold Meteor: Item ini menjadi item terakhir dalam rangkaian build Hayabusa terbaik di Mobile Legends. Dengan item ini, Hayabusa akan mendapatkan tambahan +60 Physical Attak, +30 Magical Defense, dan +5% Physical Lifesteal. Lalu, pasif unik dari item ini akan menyerap 510-1350 damage dari serangan hero lawan.
Rekomendasi Sett Emblem yang Tepat Untuk Hayabusa
Untuk mendukung build Hayabusa terbaik di Mobile Legends, Kamu juga perlu menggunakan settingan Embelem yang tepat untuk Hayabusa. Nah, settingan Emblem yang cocok untuk digunakan oleh Hayabusa adalah Custom Assasin Emblem.
Rekomendasi Battle Spell yang Cocok Untuk Hayabusa
1. Retribution
Dengan Battle Spell Retribution, Hayabusa akan dapat membersihkan area Jungle dengan cepat sehingga proses farming tidak begitu lama. Lalu Spell ini juga cocok untuk digunakan sebagai bentuk serangan ataupun pertahanan.
2. Execute
Selanjutnya ada Battle Spell Execute yang cocok digunakan oleh Hayabusa. Dengan Spell ini Hayabusa dapat melakukan finishing serangan kepada lawan yang hampir lolos dari serangan Hayabusa dan dalam keadaan sekarat.
Tips Bermain yang Tepat Ketika Menggunakan Hayabusa
Seperti yang sudah penulis katakan di awal, kali ini UniPlay.id juga akan berikan tips yang tepat ketika bermain dengan hero Hayabusa Mobile Legends.
So, selain dengan rangkaian build Hayabusa terbaik, Kamu juga perlu memperhatikan beberapa hal ketika bermain dengan menggunakan Hayabusa. Diantaranya sebagai berikut:
1. Fokus Pada Stack
Manfaatkan skill pasif yang dimiliki oleh Hayabusa untuk mengumpulkan stack yang dapat memberikan tambahan Damage kepada lawan sebesar 5%
2. Fokus Farming dan Juga Roaming
Selanjutnya, Kamu wajib untuk melakukan Farmin serta Roaming. Dengan kedua hal tersebut, Kamu dapat meningkatkan level dengan cepat, dan Kamu dapat melakukan serangan push dengan mudah.
Ingat! Semakin cepat tinggi level Kamu, semakin tinggi juga Damage yang dihasilkan dari Hayabusa.
3. Gunakan Kombo Skill yang Tepat
Tips selanjutnya, Kamu harus pintar-pintar dalam memanfaatkan skill sekaligus dalam melakukan serangan kombo ketika menggunakan Hayabusa. Dengan urutan serangan yang tepat, Kamu dapat memenangkan pertarungan dengan mudah.
Nah, itulah sedikit penjelasan dari tips dan rekomendasi build Hayabusa terbaik di Mobile Legends 2021. So, kalau Kamu mau top up diamond Mobile Legends untuk membeli hero ataupun skin dari Hayabusa, Kamu setidaknya sudah tau tips yang tepat untuk menggunakannya.
Jangan lupa untuk like dan juga share artikel ini ke teman-teman mabar Kamu ya!
Semoga bermanfaat 🙂
Baca Juga Artikel Menarik Lainnya: